Bekaespedia.com. Di tengah gempuran arus globalisasi, bahasa daerah khususnya Melayu Bangka menghadapi tantangan besar untuk tetap hidup dan relevan di tengah masyarakat. Untuk itu, sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya, Kantor Bahasa Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melaksanakan sebuah kegiatan besar bernama Festival Tunas Bahasa Ibu untuk merayakan, menghormati, dan merawat bahasa daerah sebagai bagian dari jati diri bangsa.
Kantor Bahasa Provinsi Kepulauan Bangka Belitung secara resmi melangsungkan acara Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) yang diikuti 80 pelajar SD dan SMP dari lima kabupaten/kota yang ada di Kepulauan Bangka Belitung. Kegiatan tersebut dilaksanakan selama tiga hari (Selasa—Kamis, 12—14 November 2024) sebagai bentuk pemasyarakatan bahasa daerah sekaligus mendukung generasi muda dalam perlindungan bahasa daerah.
Dalam sambutannya pada malam puncak selebrasi FTBI, Kepala Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Drs. Imam Budi Utomo, M.Hum. menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Kepala Dinas Pendidikan dari lima kabupaten/kota, para budayawan, kepala sekolah dan guru, serta seluruh pemangku kepentingan yang telah berperan aktif menyukseskan acara FTBI Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2024.
Senada dengan apa yang disampaikan Bapak Imam Budi Utomo, Kepala Kantor Bahasa Babel, Muhammad Irsan dalam sambutannya mengatakan FTBI Kepulauan Bangka Belitung yang digelar ini merupakan tahapan program Revitalisasi Bahasa Daerah (RBD) yang menjadi program merdeka belajar episode ke-17 yang diluncurkan oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi pada 22 Februari 2022 lalu.
Festival ini juga merupakan bagian dari program revitalisasi bahasa daerah, yang secara khusus menekankan pentingnya keterlibatan generasi muda dalam melestarikan bahasa ibu mereka. Perlu untuk menumbuhkan rasa cinta dan bangga terhadap bahasa Melayu Bangka Belitung di hati anak-anak dan remaja kita. Mereka adalah tunas harapan, penerus yang akan membawa bahasa dan budaya kita tetap hidup dan tumbuh di masa depan. Selain alasan tersebut, revitalisasi bahasa daerah perlu dilakukan karena sebagian besar dari 718 bahasa daerah di Indonesia juga berada pada kondisi rentan, mengalami kemunduran, bahkan terancam punah hingga kritis, tak terkecuali di Bangka Belitung.
Dalam FTBI ini, anak-anak, para siswa SD dan SMP dari 5 kabupaten/kota diajak untuk mengikuti berbagai kegiatan kreatif, seperti lomba menulis cerita, pidato, mendongeng, komedi tunggal, dan berbalas pantun dalam bahasa Melayu Bangka. Kegiatan-kegiatan ini tidak hanya melatih kemampuan bahasa mereka, tetapi juga menumbuhkan apresiasi mereka terhadap warisan budaya yang telah diwariskan oleh para leluhur kita. Dalam kesempatan ini, Kantor Bahasa Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memberikan total hadiah sejumlah 154 juta rupiah yang dibagikan untuk para pemenang juara I—X dari delapan mata lomba yang berbeda.
Adapun para pemenang masing-masing lomba adalah sebagai berikut.
Lomba Mendongeng Berbahasa Melayu Bangka Tingkat SD
Juara 1 Nesi Setiani — SD Negeri 5 Tukak Sadai
Juara 2 Natan Lefian Saqori — SD Negeri 1 Payung
Juara 3 Fatin Salsabila — SD Negeri 1 Mendo Barat
Juara 4 Lizzy Zia Zavirah — SD Negeri 7 Koba
Juara 5 Nafla Syaqira Santi — SD Negeri 10 Sungailiat
Juara 6 Dickha Hendrian Pratama — SD Negeri 14 Pangkalpinang
Juara 7 Kaka Putra — SD Negeri 12 Simpang Katis
Juara 8 Nilam Difajariyah — SD Negeri 10 Jebus
Juara 9 Khalisa Naadirah Putri — SD Negeri 37 Pangkalpinang
Juara 10 Hafiza Aisha Khaira — SD Negeri 13 Mentok
Lomba Mendongeng Berbahasa Melayu Bangka Tingkat SLTP
Juara 1 Assyifa Alfatira Queensila — SMPN 2 Pangkalpinang
Juara 2 Mikhaella Armelia — SMPN 1 Koba
Juara 3 Fakhrizi Ikram — SMPN 1 Pkp
Juara 4 Kaysan Ahyan Fadil — SMPN 2 Sungailiat
Juara 5 Belkis Sipani Abelia — SMPN 1 Tukak Sadai
Juara 6 Ovlin Febriyola — SMPN 2 Koba
Juara 7 Messya — SMPN 4 Simpangteritip
Juara 8 Jihan Talita Ulfah — SMPN 3 Payung
Juara 9 Rachellia Ananda — SMPN 1 Kelapa
Juara 10 Shoimatus Syakdiah — SMPN 3 Sungailiat
Lomba Menulis Cerpen Berbahasa Melayu Bangka Tingkat SD
Juara 1 Ainun Hafizah Putri – MI Al Muhajirin Koba
Juara 2 Amira Ilmia Zahira – SDN 1 Mendo Barat
Juara 3 Gisella Olivia – SDN 10 Jebus
Juara 4 Nabila Putri – SDN 10 Payung
Juara 5 Eva Fitriana – SD 13 Mentok
Juara 6 Belia Zalfa Nawang Wulan – SDN 37 Pangkalpinang
Juara 7 Karim Abudzar Papinda – SD IT Qurani Adh Dhuhha Pangkalpinang
Juara 8 Nella Sinarta Sari – SDN 18 Mendo barat
Juara 9 Maura Ahna – SDN 10 Simpangkatis
Juara 10 Adiba Abdillah – SDN 5 Tukak Sadai
Lomba Menulis Cerpen Berbahasa Melayu Bangka Tingkat SLTP
Juara 1 Kayla Napisa – SMPN 1 Mendo Barat
Juara 2 Aulia – SMPN 2 Simpang Katis
Juara 3 Fathiyyah Zahra Purwadinata – SMPN 2 Pangkalpinang
Juara 4 Riki Rivaldo – SMPN 1 Payung
Juara 5 Dwi Asiva Saputri – SMPN 2 Tempilang
Juara 6 Raihana Tesa Putri – SMPN 1 Kelapa
Juara 7 Naira Syakila Putri – SMPN 2 Sungailiat
Juara 8 Amelia Kantesa – SMPN 1 Koba
Juara 9 Angel Lee – SMP Bahagia Pangkalpinang
Juara 10 Adi Kuswanjaya – SMPN 1 Pulau Besar
Lomba Pantun Berbahasa Melayu Bangka Tingkat SLTP
Juara 1 Napino — SMPN 2 Toboali
Juara 2 Kurnia Aulad — SMPN 2 Simpangkatis
Juara 3 Dekka Dw1 Bhakti — SMPN 2 Pangkalpinang
Juara 4 Riskiatul Husna — SMPN 1 Simpangteritip
Juara 5 Rachellya Masyito — SMPN 1 Pangkalpinang
Juara 6 Andrea Galatama — SMPN 1 Mendobarat
Juara 7 Azkiyatul Hifzi — SMPN 1 Payung
Juara 8 Zaskia Alpiani — SMPN 1 Koba
Juara 9 Muhammad Al Kharizmi — SMPN 1 Merawang
Juara 10 Mutiara Atika — SMPN 1 Kelapa
Lomba Komedi Tunggal Berbahasa Melayu Bangka Tingkat SLTP
Juara 1 Ahmad Rosidin — SMPN 3 Pavung
Juara 2 Bagus Hardian Anjani — SMPN 1 Koba
Juara 3 Daffa Alhafidz — SMPN 8 Pkp
Juara 4 Raihan Arta — SMPN 2 Simpangkatis
Juara 5 Dika Rahmadani — SMPN 1 Pulau Besar
Juara 6 Samiko Dwi Ananda — SMPN 1 Kelapa
Juara 7 Sawitri — SMPN 4 Simpang Teritip
Juara 8 Verennita — SMPN 6 Sungailiat
Juara 9 Mohammad Dicky Feransyah — SMPN 6 Pangkalpinang
Juara 10 Yolan Arnolia — SMPN 3 Bakam
Lomba Pidato Berbahasa Melayu Bangka Tingkat SD
Juara 1 Selviawati — SDN 13 Mentok
Juara 2 Ainayya Shaqueena Khaylila — SDN 2 Merawang
Juara 3 Langit Anindita — SDN 10 Pangkalpinang
Juara 4 Felysia Anesta — SDN 14 Koba
Juara 5 Eibtisam Mauladi — SDN 9 Mendo Barat
Juara 6 Keysha Dasilva — SDN 5 Tukak Sadai
Juara 7 Khairunnisa Putri Destradana – SDN 37 Pangkalpinang
Juara 8 Viola Titian – SDN 1 Payung
Juara 9 Shaqilla Rahmadini — SDN 10 Koba
Juara 10 Juwita Anisa Putri — SDN 10 Jebus
Lomba Pidato Berbahasa Melayu Bangka Tingkat SLTP
Juara 1 Uswatun Hasanah — SMPNU Toboali
Juara 2 Raiisah Ramadani — SMP Negeri 2 Pangkalpinang
Juara 3 Nurus Syifa Fuada Syafutri — SMP Negeri 1 Pangkalpinang
Juara 4 Bilqis Luthfiyah Ghazalah – SMP Negeri 1 Koba
Juara 5 Alinta Sawali — SMP Negeri 4 Kelapa
Juara 6 Eka Fitriyani — SMP Negeri 1 Sungailiat
Juara 7 Melati — SMP Negeri 3 Payung
Juara 8 Vanesa Aulia — SMP Negeri 1 Tempilang
Juara 9 Afifah Dalilah Putri — SMP Negeri 1 Merawang
Juara 10 Fery Aryanto — SMP Negeri 1 Sungaiselan.*