Airbara: Dari To dan Angges sampai Ibukota onderdistrik (Habis)

Penulis tinggal di Jelutung, kecamatan Namang, Bangka Tengah

Peta geologi Kampung Ajer barah tahun 1897 Sumber: digitalcollection.universiteitleiden.nl

Oleh : Meilanto (Penulis, Pegiat Sejarah dan Budaya Bangka Tengah)

Apa jenis tanah di Kampung Airbara?

Untuk mengetahui jenis tanah di kampung Airbara, peta yang digunakan yaitu peta yang berjudul Geologische Kaart Van Bangka. Peta ini berangka tahun 1897 (D D 22,6 shet 2) . Peta yang disusun oleh R.D.M. Verbeek ini menggambarkan jenis tanah di seluruh pulau Bangka. Adapun jenis-jenis tanah yang dimaksud dalam peta tersebut adalah Alluviam/ Aluviam (kode a warna abu-abu), kwartsieten/ kuarsit, kleischiefers/ tanah liat tipis, en zandsteenen/ dan batu pasir (kode g warna kuning), schiefers met diabaaslagen/ lapisan diabse (kode D warna kuning dan tanda +) dan granietgesteenten/ batuan granit (kode G).

Dalam peta ini Airbara ditulis Ajer barah yang terletak diantara Kampung Niboeng di utara dan kampung Nangka di sebelah selatan. Jalan setapak dan air Petaling yang menyatu ke Sungai Niboeng di sebelah timur dan Air Liesak di sebelah barat. Dalam peta ini tanah di kawasan kampung Ajer barah adalah jenis kwartsieten, kleischiefers dan zandsteenen.

Dialek apa yang digunakan di Kampung Airbara?

Berdasarkan peta yang berjudul SCHETS_TAALKART VAN DE RESIDENTIE BANGKA yang dibuat oleh K. F. Holle menggambarkan secara rinci jenis dialek yang digunakan oleh penduduk di Bangka dan distrik serta onderdistrik setiap wilayah.

Dalam peta tersebut Airbara termasuk ke dalam wilayah distrik Koba. Distrik Koba terdiri dari dua onderdistrik yaitu Distrik Koba (I) yang beribukota di Koba dan onderdistrik Ajer Nangka Barat (II) yang beribukota di Nangka. Onderdistrik Ajer Nangka Barat (memiliki wilayah yang sangat luas. Sebelah timur onderdistrik Ajer Nangka Barat (II) sampai ke Tanjung Berikat dan sebelah barat sampai ke Pajoeng. Onderdistrik Ajer Nangka Barat (II) Sebelah selatan berbatasan dengan distrik Toboali onderdistrik Gosong II dan onderdistrik Oelim (III). Sebelah utara berbatasan dengan onderdistrik Koba.

 

 

Bahasa yang digunakan di wilayah Airbara adalah Bangka_Maleisch.

Dari peta-peta di atas ketahui bahwa Airbara termasuk ke dalam wilayah distrik Koba onderdistrik Air Nangka bara/ Ajer Nangka Barat. (HABIS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *