Gola Gong Raih Penghargaan Kick Andy Spesial Hero 2023

Gola Gong bersama host program acara Kick Andy Metro TV, Andy F Noya usai menerima penghargaan bergengsi Kick Andy Spesial Hero 2023.

Oleh : Rusmin Sopian

bekaespedia.com_ Dunia literasi Indonesia berbangga, salah satu tokoh penggiat literasi Nusantara, Gola Gong diberikan penghargaan dari Program televisi bergengsi Kick Andy Spesial Hero 2023.

Penghargaan bergengsi Kick Andy Spesial Hero 2023 itu diberikan langsung oleh Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziah di studio Metro TV belum lama ini dan dihadiri beberapa Menteri dari Kabinet Indonesia Maju.

Duta baca Indonesia Gola Gong menyebut penghargaan yang didapatkannya merupakan penghargaan untuk para penggiat literasi di Indonesia.

Pemilik nama lengkap Heri Hendrayana Haris ini memperoleh penghargaan dari Program televisi bergengsi Kic Andy bersama enam (6) pejuang kehidupan lainnya yang konsisten berkegiatan sosial dalam beragam bidang dan berasal dari seluruh pelosok Indonesia mendapat penghargaan sebagai Kick Andy Heroes 2023 dengan dewan juri Rhenald Kasali, CEO Kitabisa.com  Alfatih Timur dan artis Cinta Laura.

Mantan Ketua Forum Taman Bacaan Masyarakat 2015-2020 ini, kini sedang gencar melakukan kegiatan Safari Literasi ke pelosok Nusantara. Sebuah kegiatan mulia untuk mencerdaskan anak bangsa.

Sebagai mana yang diutarakan Host program Kick Andy, Andy F Noya masih banyak dan bahkan teramat banyak anak bangsa yang bekerja untuk negerinya tanpa sorotan media. Jauh dari hingar bingar tepuk tangan. Mereka berada di gunung, bukit, Kampung, Dusun, Desa hingga daerah terluar Negeri ini.

Dan mereka terus berbuat untuk daerahnya dan bangsa tercinta ini tanpa harus ada sorotan media dan jauh dari hingar-bingar tepuk tangan.

Mereka adalah warga bangsa yang luarbiasa yang berjuang untuk kebermajuan negaranya. Indonesia,
Mereka adalah Pahlawan Kehidupan, Pahlawan Sunyi. (DM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *