Ateng Rosyadi Pelestari Budaya Tradisional Pantun Bangka Selatan mengemban amanah sebagai Pj. Kades Bukit Terep.

Prosesi penandatanganan berita acara pelantikan Pj. Kades Terep oleh Rosyadi alias Mang Ateng

Oleh : Rusmin Sopian

Bekaespedia.com _ Pelestari budaya tradisional pantun Bangka Selatan Rosyadi atau biasa disapa Datuk Ateng, resmi mengemban amanah sebagai Penjabat Kepala Desa Bukit Terep Kecamatan Tukak Sadai.

Pelantikan ASN Kecamatan Tukak Sadai ini sebagai Pj. Kepala Desa Bukit Terep berlangsung khidmat di Balai Pertemuan Kecamatan Tukak Sadai senin pagi (10/6).

Camat Kecamatan Tukak Sadai Felly, S.IP., M.M berharap Pj. Kades Bukit Terep yang baru dilantik mampu menjalankan tugas dengan baik.

” Kita percaya Penjabat Kepala Desa Bukit Terep yang baru mampu menjalankan amanah ini dengan baik,” harap Felly.

Sementara Ateng Rosyadi usai dilantik sebagai Pj. Kepala Desa Bukit Terep menyatakan akan mengemban amanah ini dengan jalan yang lurus.

” Amanah ini sangat berat. Insya Allah saya akan memberikan yang terbaik untuk Desa Bukit Terep dan menjalankan amanah ini dengan lurus,” ungkap pemimpin musik Dambus Bekaes ini.

Sedangkan Ketua Lembaga Adat Melayu ( LAM) Negeri Junjung Behaoh Datuk Kulul meyakini Ateng Rosyadi mampu menjalankan tugas sebagai Pj. Kades Bukit Terep dengan lurus.

” Kapasitas beliau sebagai tokoh adat Melayu, dan pengalaman sebagai ASN akan memudahkan beliau mengemban amanah itu dengan baik untuk kepentingan masyarakat Desa Bukit Terep,” ujar Datuk Kulul.

Sebagai mana kita ketahui Rosyadi yang akrab dipanggil Ateng adalah pegiat budaya dan tokoh adat daerah Bangka Selatan.

Saat ini Ateng Rosyadi dikenal sebagai pemimpin grup dambus Bekaes dan pemantun terbaik di Bangka Selatan.

Selamat untuk Datuk Ateng Rosyadi. Semoga amanah dalam mengemban tugas sebagai Pj Kades Bukit Terep.

Exit mobile version