Mengenal Sosok Pemuda Inspiratif dari Celuak

Raihan Ramadhan, itulah nama sosok pemuda dari Desa Celuak Kecamatan Simpangkatis. Alumni jurusan Matematika Universitas Sriwijaya ini adalah tokoh pemuda inspiratif yang banyak menorehkan prestasi. Baru-baru ia mengikuti Bakti Pemuda Nusantara di Desa Sukajaya Kecamatan Sobang Kabupaten Lebak Provinsi Banten. Selama 20 hari melakukan pengabdian di Desa Sukajaya, berbagai kegiatan mereka lakukan bersama 20 pemuda dari seluruh Indonesia untuk mewujudkan Sustainable Development Goals dengan tujuan untuk membangun desa yang peduli akan kesehatan, lingkungan, dan melek digital.

Selanjutkan ia akan bergabung dengan utusan setiap provinsi dalam kegiatan Pelatihan Kader Pemimpin Muda Nasional pada program talenta muda kementerian pemuda dan olahraga, 1-16 September 2024.

Apa saja prestasi yang telah diraih?

1. Terbaik 1 Proyek Perubahan Desa Program BAPEN Kemenpora RI 2024

2. Delegasi Provinsi Kep. Bangka Belitung  dalam PKPBN dan BAPEN Kemenpora RI 2024

3. Final Pitching GBIC Ashoka Indonesia 2024

Medali Perak Youth International Science Fair (YISF) 2023

4. Delegasi UNSRI dalam KBKM Dirjen Kebudayaan, Kemdikbudristek RI 2023

5. Mahasiswa Berprestasi 3 FMIPA UNSRI 2022

6. Delegasi UNSRI dalam KKN Kebangsaan X 2022

7. Pendanaan Program Innovillage Telkom Indonesia 2022

8. Juara 1 LKTI dan Juara 2 Essai MaRISC 2022

9. Juara 3 LKTI Himafest 2021

10. Pendanaan PKM-PI Kemdikbudristek RI 2021

11. Awardee Program Pejuang Muda Kemensos RI 2021.

Selain sejumlah prestasi di atas, anak pertama dari dua bersaudara pasangan Ibu Rosuna dan Bapak Junaidi  ini aktif berorganisasi sejak Bangka SMP, SMA dan kuliah. Sejumlah organisasi dikuti seperti Pramuka, LCC 4 pilar, Asdep Kepeloporan, Deputi Pengembangan Potensi Pemuda di Forum Kader Pemuda Bela Negara (FKPBN) Kemenpora RI 2024, Co Leader, Pojok Statistik Unsri dan BPS Provinsi Sumsel 2022 – 2023, Menteri Riset dan Data, BEM KM UNSRI 2021 – 2022, Wakil Dirut, BO COIN FMIPA UNSRI 2020 – 2021.

Dengan sederet prestasi dan pengalaman organisasi di atas, Rei, demikian ia biasa disapa teman-temannya akan terus berkarya.

Yuk kita intip apa saja yang akan dilakukan Rei bersama utusan setiap provinsi selama mengikuti kegiatan  Pelatihan Kader Pemimpin Muda Nasional Angkatan V Program Talenta Muda Tahun 2024?

Selama 16 hari kegiatan dilakukan di Millenium Hotel Sirih Jakarta, para peserta akan mendapatkan materi diantaranya agenda mengelola diri, agenda pemantapan nilai-nilai kebangsaan, agenda manajemen strategis, agenda pengelolaan perubahan dan agenda aktualisasi kepemimpinan.

Dari Bangka Belitung, selain Raihan Ramadhan juga ada Orie Fachridho Hermawan dan Frince Zeswa.

Diakhir diskusi santai bersama anggota Pramuka SMAN 1 Namang pada Jumat, 30 Agustus 2024 pukul 15.30, kak Rey memberikan kalimat motivasi yang mampu menyihir anggota Pramuka. “Umurku boleh muda tapi mimpiku mengangkasa. Tinggal ku di pelosok desa tapi langkah dan petualangan ku mendunia. Hidupku boleh sederhana tapi kebermanfaatanku dirasakan oleh sebanyak mungkin manusia. Hidup cuma sekali hiduplah yang berarti (A. Fuadi), hidup cuma sekali jangan menua tanpa arti. Jadi pemuda cuma sekali jadilah pemuda yang berarti.”

Oke kak Rey teri masih atas motivasinya. Selamat atas prestasinya semoga menjadi inspirasi pemuda-pemudi lainnya. Selamat berkegiatan.

 

Exit mobile version