Menguatkan Literasi, Membangun Budaya Membaca dan Menulis

Bersama peserta workshop penguatan literasi di SMKN 1 Tukak Sadai rabu (4/9)

Oleh :  Rusmin Sopian

Bekaespedia.com _ Matahari mulai menaiki langit. Belasan tenaga pendidik yang mengabdikan diri di SMKN 1 Tukak Sadai mulai memasuki ruangan Laboratorium SMKN 1.

Suhu udara dalam ruangan cukup dingin. Temperatur AC di setel di angka 18. Ruangan Laboratorium menjadi tempat kegiatan workshop penguatan literasi di institusi pendidikan yang dinakhodai Sutiono.

Ketika dihubungi Kepala Sekolah SMKN 1 Tukak Sadai Sutiono, S.Pd. Kim. MM sore selasa (3/9), untuk ikut workshop penguatan literasi program SMK pusat keunggulan SMKN 1 Tukak Sadai penulis langsung mengamini.

Bersama peserta workshop penguatan literasi di SMKN 1 Tukak Sadai rabu (4/9)
Foto istimewa

Kepala sekolah SMK Negeri 1 Tukak Sadai, Sutiono, S.Pd. Kim, MM saat membuka acara rabu (4/9) berharap kepada para tenaga pendidik yang ikut kegiatan dapat memahami pentingnya literasi dalam pembelajaran.

Selain itu lanjutnya dengan adanya kegiatan workshop ini dapat menambah wawasan bapak dan ibu guru dalam mengintegrasikan literasi dalam pembelajaran.

Seorang peserta workshop Penguatan Literasi Program SMK Pusat Keunggulan, Linda Dekasari menyatakan kegiatan ini sangat bermanfaat dan membuka wawasan tentang dunia literasi, sehingga pengetahuan yang di dapat hari ini bisa memotivasi sebagai guru dan juga mengimbaskan kepada siswa sehingga diharapkan minat Literasi di SMK Negeri 1 Tukak Sadai bisa terus meningkat.

Linda berharap kegiatan ini berkelanjutan dan terus mendapat dukungan dari semua pihak.

Workshop penguatan literasi di SMKN 1 Tukak Sadai bukan hanya memahami pentingnya literasi dalam pembelajaran, namun mengajak para tenaga pendidik untuk langsung menuliskan tulisan yang mereka tulis, apakah dalam bentuk opini dan bentuk tulisan lainnya seperti cerita.

Dan Alhamdulillah, setelah berbagi pengetahuan dan saling memberikan motivasi, 3 tulisan dari peserta workshop penguatan literasi SMKN 1 Tukak Sadai selesai dibuat para peserta. Dan langsung dipublikasikan.

Bersama peserta workshop penguatan literasi di SMKN 1 Tukak Sadai.
Foto : Istimewa

Pada sisi lain, para peserta lainnya akan menyelesaikan di rumah dan secara bergantian akan di publikasikan di media online Bekaespedia.com.

Mengajak para tenaga pendidik berliterasi adalah bagian penting dari peradaban negeri ini.

Mengajak para tenaga pendidik untuk menuliskan pengetahuan mereka ke publik dalam rangka ikut mencerdaskan kehidupan bangsa adalah bagian dari ikhtiar semua elemen pembangunan untuk menciptakan masyarakat literasi.

Bukankah masyarakat literasi adalah cita-cita kita semua sebagai warga bangsa yang memiliki tanggung jawab untuk mensukseskan gerakan masyarakat literasi.

Yo kite berliterasi.

Exit mobile version