SMP Negeri 1 Simba Gelar Gebyar Literasi

Laporan : Abok Amang

Bekaespedia.com, Simpang Rimba, – memperingati & memeriahkan hari Sumpah Pemuda, SMP Negeri 1 Simpang Rimba menggelar acara Gebyar Literasi dan Bulan Bahasa senin (28/10/2024) di lapangan upacara.

Kegiatan mengusung tema “Dengan Semangat Sumpah Pemuda Kita Kuatkan Nasionalisme dan Literasi-Numerasi.”

Afrido Joshida, ketua panitia pelaksana mengatakan Tema ini dipilih untuk menumbuhkan dan menggugah jiwa nasionalis siswa,

“Tema ini dipilih untuk menggugah dan menumbuhkan rasa cinta tanah air siswa, menumbuhkan jiwa nasionalis siswa dan memperkuat kemampuan literasi serta numerasi di kalangan siswa SMP Negeri 1 Simpang Rimba”, jelas Aprido, guru Bahasa Indonesia di SMP ini.

Peserta Lomba puisi membawa 1 puisi wajib dengan judul ‘Semangat Pemuda’ dan 1 pilihan.

Sebanyak 16 peserta perwakilan dari setiap kelas, mengekspresikan kemampuan mereka. Para peserta menunjukkan bakat dan kreativitas mereka dalam mengeksplorasi sesuai dengan tema kebangsaan.

Juri dalam pembacaan puisi yakni Selfiiyanti, SPd, dari MTs Negeri Bangka Selatan, Mawar Shuci, SMP IT PTQ Darussalam Simpang Rimba dan Felina, SPd, guru SMP Negeri 3 Simpang Rimba,

Usai lomba baca puisi, dilanjutkan dengan lomba pembacaan UUD1945 tanpa teks. Pada lomba baca UUD 1945, siswa yang menjadi peserta juga menjadi momen penting untuk mengingat dan menghargai dasar negara Indonesia.

Pembacaan UUD 1945 diikuti sebanyak 20 siswa dari perwakilan masing-masing kelas, dengan tiga dewan juri, yakni :

Juri Pertama Kulul Sari,

Juri kedua Jauhari

Juri ketiga Zia Ulhaq, SPd

“Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran siswa akan pentingnya peran siswa SMP Negeri 1 Simpang Rimba, dalam perannya cinta tanah air, serta membangun semangat juang generasi muda dalam menghadapi tantangan zaman.” ungkap Zia Ulhaq, SPd, wakil Kepala SMP Negeri 1 Simpang Rimba bidang kesiswa.  

Dengan kegiatan ini, SMP Negeri 1 Simpang Rimba berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan budaya literasi dan memperkuat nasionalisme di kalangan siswa.

Exit mobile version